Bukan rahasia lagi, jika banyak lulusan mahasiswa ekonomi dan bisnis memilih untuk bekerja di sebuah perusahaan daripada memilih untuk menjadi pelaku bisnis atau membuka peluang usaha sendiri.

Dan bukan rahasia lagi, jika mareka lulusan dengan background ekonomi dan bisnis mayoritas mengakui bahwa mereka terkendala dengan permasalahan modal.

Nah bagi anda yang ingin memulai bisnis (startup bussines) di usia muda dengan permasalah permodalan, dibawah ini adalah sedikit masukan atau sedikit pencerahan terkait dengan permasalahan permodalan yang dihadapi.

Seperti kita ketahui, dasar dari berbisnis itu tidak selalu membutuhkan modal yang besar, dan sebenarnya bisnis dapat dimulai dengan modal yang seadanya atau bahkan tanpa modal sama sekali, karena banyak sekali peluang bisnis yang ada disekitar kita.

Jadi, apa saja sih bisnis yang bisa dimulai (dengan predikat Startup) yang bisa kita lihat di sekeliling kita, contoh mudah adalah bisnis onlen seperti menjadi blogger, penyedia jasa content, menjadi youtuber atau dropshipper). Semua bisnis ini bisa anda jalankan hanya dengan modal kecil, dan mungkin malah tidak membutuhkan modal sama sekali, namun hanya bermodalkan niat dan minat.

Namun terkadang, jika kita sudah ada niat berbinis, sudah mengetahui passion apa sebenarnya untuk berbisnis dan paham kebutuhan apa di sekeliling kita, kembali kita dihadapkan kepada niat dan minat untuk menjalankannya. Untuk itu banyak solusi, dan kembali lagi bisnis sejatinya tidak wajib dijalankan dengan modal yang besar. Bisnis apa pun itu, pada dasar nya bisa dijalankan dengan modal yang kecil atau terbatas.
Contoh lain, jika anda ingin membuka usaha di bidang peternakan pastinya membutuhkan modal untuk beli ternak, pakan, buat kandang dan lain lain. Biasanya jika kita terbatas modal, biasakanlah untuk membuat percobaan terlebih dahulu, jika sukses anda tinggal mencari orang yang mendanai bisnis mu tersebut, pasti akan ada satu atau dua orang yang melihat kesuksesanmu dan berniat untuk bergabung sebagai pendonor dana.

Pada tulisan ini, sering ada pertanyaan mengapa sih berbisnis sebaiknya dimulai dari usia kita yang masih muda dan dengan modal kecil?, karena saat usia muda kita pasti masih kurang pengalaman, meskipun secara teori menguasai, namun secara praktek pasti minim pengalaman.

Ohya, dalam berbinis pastinya mental juga perlu disiapkan, jika nanti mengalami kegagalan, ingat lah bahwa hal tersebut sebagai sebuah pembelajaran, tidak rugi rugi amat karena modal yang dikeluarkan masih relative kecil / sedikit. Nah yang lebih penting lagi adalah yakinkanlah kepada langkahmu bahwa bisnisnya yang mengalami kemunduran, bukan dirimu seutuhnya.

Ingat, bahwa semua yang kita lakukan dan kerjakan membutuhkan konsekuensi yang membutuhkan proses yang terus bertumbuh.(dst.)

 

*sumber : dari berbagai sumber

 

stie-sbi